Proyek DAK SMPN 49 Merangin Diduga Tidak Diawasi Oleh Konsultan Pengawas

 

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Lemahnya pengawasan proyek di kabupaten Merangin menyebabkan adanya sejumlah proyek yang mangkrak.

Sangat disayangkan konsultan pengawas yang ada di Kabupaten Merangin bisa dikatakan tidak mampu untuk mengawasi proyek-proyek yang terdapat di Merangin, seperti yang terjadi di SMPN 49, Proyek DAK tahun 2019 sampai saat ini belum bisa dimanfaatkan oleh pihak sekolah.

Seharusnya proyek yang dibangun pada tahun 2019 lalu bisa di manfaatkan oleh pihak sekolah/para guru dan siswa-siswi namun nyatanya hingga sekarang proyek DAK tersebut tak juga kunjung terselesaikan.

Dalam hal ini siap yang harus bertanggungjawab apakan pihak sekolah, atau pihak pengawas.

Dalam hal ini selaku konsultan pengawas ‘Haryadi’ saat di konfirmasi terkait adanya keterlambatan dalam pengerjaan proyek DAK di SMPN 49 Merangin ini melalui Via hand phone sepertinya enggan menjelaskannya di hand phone.

“Yo lah besok bae kito ketemu, kalau ngobrol di telepon dak enak,” tandasnya

Hingga beritan ini di terbitkan, media ini tidak mendapatkan informasi lagi dari konsultan pengawas Haryadi. (Helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *