IKA Unja Berkomitmen Mensukseskan Program TUNTAS

Jambi I Kabardaerah.com — Dalam mengisi pembangunan suatu daerah diperlukan suatu komponen yang kuat dan kompak. Demikian juga yang dilakukan Ikatan Alumni (IKA) Universitas Jambi (Unja), bertekad berkomitmen dalam mensukseskan program pemerintah Provinsi Jambi.

Inilah yang ditegaskan Usman Ermulan, Ketua Umum IKA Unja saat menggelar Musyawarah Besar (Mubes) IKA Unja, di gedung IKA Unja, di kawasan Telanaipura, Jambi, Minggu (17/12/2017).

Dalam Mubes tersebut, panitia mengambil tema “Mewujudkan Lembaga Yang Visioner Melalui Dedikasi Alumni.”

Menurut Usman Ermulan, IKA Unja telah berdiri sejak tahun 1980 silam dan sebuah organisasi kekeluargaan dan tidak bernuansa politik. “Kita ini adalah organisasi kekeluargaan, dalam suka dan duka.”

Selain itu mantan Bupati Tanjungjabung Barat dua periode ini, mengajak seluruh alumni Unja untuk tetap mendukung dan membantu pemerintah dalam pembangunan di Provinsi Jambi, terutama program TUNTAS.

Dikatakannya, dengan keberadaan alumni Unja yang telah tersebar di berbagai daerah di Indonesia terus memberikan kontribusi positif dalam mendorong kebijakan pemerintah.

“Alumni Unja ini merupakan sebuah angin segar terhadap suatu daerah. Kami telah berkomitmen dengan keberadaan IKA Unja ini untuk dapat membantu mensukseskan pemerintah dalam setiap program pembangunan,” papar mantan anggota DPR RI.

Semenatara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, M Dianto yang membuka Mabes IKA Unja menyambut baik atas keberadaan IKA Unja.

Dianto berharap para alumni Universitas Jambi tetap komitmen dan berkontribusi terhadap pembangunan di Provinsi Jambi, terutama menyangkut kesejahteraan masyarakat.

“Keberadaan Ikatan Alumni Unja ini agar dapat membantu pembangunan Provinsi Jambi dan menjadikan sebagai wadah problem solving (pemecahan masalah),” ujarnya.

Disamping itu, Sekda juga mengajak para alumni bersama-sama dengan pemerintah serta seluruh pemangku kepentingan mewujudkan Jambi yang Tertib Ungggul Nyaman Tangguh Adil dan Sejahtera (TUNTAS). (aris/budi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *