Bupati Tanjabtim Jadi Driver Mantan Wakil Ketua KPK

Tanjabtim I Kabardaerah.com — Bupati Tanjungjabung Timur (Tanjabtim), Jambi Romi Hariyanto, Kamis (11/1/2018) tidak seperti biasanya.

Biasanya, Dia naik dan turun mobil selalu didampingi ajudannya. Namun kali ini tidak, Romi justru jadi driver (sopir) mobil yang dikendarainya.

Bukan tanpa alasan Bupati Tanjabtim melakukannya. Pasalnya, orang yang dibawa adalah Ketua Gerakan Masyarakat Perangi Korupsi (GMPK) Bibit Samad Riyanto.

Menurut mantan Wakil Ketua KPK periode 2007-2011 ini, pengalaman unik kedatangannya di Bumi Sepucuk Nipah Serumpun Nibung tersebut, merasa sangat terhormat terhadap penyambutan yang dilakukan oleh Bupati Tanjabtim Romi Hariyanto.

“Baru kali ini saya disopiri langsung sama Bupati. Biasanya Bupati yang lain malah nggak mau ketemu saya,” timpalnya sambil tersenyum.

Bupati Romi disebutnya merupakan salah satu ciri-ciri Bupati yang baik. Bibit juga merasa terhormat disambut begitu baiknya oleh Mantan Ketua DPRD Tanjabtim periode 2009-2014 tersebut.

“Bupati yang baik-baik pasti mau ketemu saya, apalagi ini disopiri,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, Bibit memberikan pesan kepada Pemerintah Kabupaten Tanjabtim, besarnya potensi yang dimilki kabupaten yang terkenal dengan kawasan gambutnya ini, harus dikelola dengan benar guna meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. (udin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *