Camat Kumpeh Ulu Lantik Kades Kasangpudak

Muarojambi I Kabardaerah.com — Pasca pengunduran diri Kepala Desa Kasangpudak Rohman beberapa waktu lalu, saat ini warga Kasangpudak sudah memiliki kepala desa yang baru.

Bertempat di halaman Kantor Desa Kasangpudak, Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muarojambi, Jambi dilaksanakan acara pengambilan sumpah pelantikan dan serah terima Kepala Desa Kasang Pudak.

Pelantikan tersebut, langsung dilakukan Camat Kumpeh Ulu Asrizal kepada penjabat Kades Kasangpudak yang baru, yakni Raden Efendi.

Dalam sambutannya, Asrizal berharap kepada kades yang baru dilantik untuk saling bekerjasama dengan masyarakat desa, pemuda serta pihak kecamatan dan kabupaten.

“Kami mengucapkan selamat kepada pak kades atas pelantikannya. Ingat banyak tugas serta tanggungjawab yang berat,” ujarnya.

Salah seorang masyarakat, Yono berharap kades yang baru dilantik  bisa bekerja optimal dan merangkul semua elemen masyarakat yang ada di Kasangpudak.

Untuk diketahui Kades Kasangpudak Rohman beberapa waktu lalu mengundurkan diri karena sesuatu hal. Dia digantikan oleh Sekdes  Turijan sebagai Plh Kades.

Tampak hadir dalam acara tersebut Kapolsek Kumpeh Ulu, Kades se Kumpeh Ulu, tokoh masyarakat, Babinsa dan juga tokoh pemuda  serta undangan lainya.

Penulis: janiarto

Editor  : azhari

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *