“Harimau Sakti Kerinci” Siap Amankan Pilkada Kerinci

Jambi I Kabardaerah.com — Dalam menciptakan situasi aman dan kondusif saat menghadapi Pilkada serentak di Indonesia tahun 2018 ini, bukan hanya pihak kepolisian dan TNI saja yang berupaya mengamankan situasi keamanan.

Di Kabupaten Kerinci, Jambi sebuah perguruan pencak silat sudah berkomitmen menyatakan kesiapsediaannya mengamankan pilkada di daerahnya.

Hal ini ditegaskan Ketua Perguruan Harimau Sakti Kerinci, Dany Warman bahwa perguruannya siap membantu TNI-Polri dalam mengamankan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kerinci di pilkada tahun ini.

Selain itu, dia tidak menginginkan daerah yang dicintainya ini dirusak oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Apalagi, beberapa waktu lalu, sempat terjadi insiden pengrusakan di salah satu posko pemenangan Adirozal dan Ami Taher.

“Saya sebagai Ketua Perguruan Harimau Sakti Kerinci siap membantu pengamanan pilkada di Kabupaten Kerinci bersama TNI-Polri,” paparnya di kawasan Pasar, Kota Jambi, Minggu (18/3/2018).

Pasalnya, dia juga tidak menginginkan adanya praktek pilkada curang. Kepada masing-masing pendukung calon agar saling menjaga situasi kondusif ditengah masyarakat.

“Mari kita ciptkan pilkada damai yang bermartabat, jangan ada lagi insiden pengrusakkan atau perbuatan yang tidak dibenarkan sehingga menciderai pesta demokrasi kita,” ujarnya.

Sebagai salah satu tokoh pemuda Kerinci, pria yang sering disapa DW ini, sangat mengapresiasi Kapolda Jambi Brigjen Pol Muchlis yang selalu selalu mengimbau pentingnya situasi aman di setiap daerah.

Dia menilai, salah satu cara Kapolda untuk menciptakan situasi aman dan damai dengan mengambil langkah menggalakan sistem keamanan poskamling disetiap daerah.

“Langkah yang diambil Kapolda itu sangat baik, mengingat saat ini kita telah memasuki tahapan pilkada serentak,” ungkap DW.

Apa lagi katanya, Kabupaten Kerinci menempati urutan kesembilan di Indonesia sebagai daerah rawan saat pilkada.

Disamping itu, pria berkumis ini juga mengapresiasi Kapolda yang selalu bersilaturahmi dan melakukan sholat Jumat berjamaah pada setiap kunjungan kerjanya.

“Langkah Kapolda Jambi melakukan kunjungan kesetiap daerah dan selalu melakukan sholat Jumat berjemaah bersama merupakan langkah yang tepat dalam mengikatkan silaturahmi,” ungkapnya.

DW berharap, pilkada yang akan dilaksanakan serentak pada Juni mendatang tidak ada lagi insiden pengrusakan lagi dan berjalan dengan damai dan kondusif.

“Yang pasti “Harimau Sakti Kerinci” siap membantu pengamanan pilkada di Kerinci,” tegas DW.

Penulis: Budi Harto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *