Jangan Ada Titipan Pada Seleksi Paskibraka

Merangin I Kabardaerah.com — Pejabat sementara (Pjs) Bupati Merangin H Husairi, membuka acara seleksi anggota Paskipraka 2018. Pada acara yang berlangsung di Biduk Amo Bangko Senin (9/4/2018) kemarin iyu, hasil seleksi diprioritaskan untuk dikirim ke Provinsi Jambi.

“Jadi nanti akan terseleksi sebanyak delapan orang atau empat pasang anggota Paskipraka, yang kita kirim untuk mengibarkan bendera pusaka pada HUT Kemerdekaan RI di Provinsi Jambi,” ujar H Husairi.

Dikatakan Pjs Bupati, menjadi anggota Paskibraka sangat baik bagi para siswa dan siswi sekalian. Paskibraka ini bisa jadi jenjang menuju pencapaian cita-cita kedepannya.

Apa lagi lanjut H Husairi, yang mempunyai cita-cita menjadi anggota TNI Polisi atau melanjutkan pendidikannya ke Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), karena banyak dipelajari tentang baris-berbaris dan pelatihan fisik.

Pada kesempatan itu, Pjs bupati berpesan kepada Kadis Pariwisata Kabupaten Merangin Dedy Darmantias untuk melakukan tes atau seleksi yang sebenar-benarnya. Jangan sampai ada intervensi dari pihak mana pun atau jangan ada titipan.

Diharapkan H Husairi, semoga anak-anak Merangin kedepannya dapat mewakili Provinsi Jambi untuk menjadi Paskibraka di tingkat nasional. Untuk seleksi Paskipraka tingkat nasional itu, akan berlangsung pada tanggal 2 Mei mendatang. (helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *