Novita Hotel Terancam Tidak Dapat Asuransi Jika Mengabaikan K3

Jambi I Kabardaerah.com — Penyebab terjadinya kebakaran Novita Hotel di kawasan Pasar, Kota Jambi pada Senin lalu terus diselidiki.

Tidak terkecuali dari pihak Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (nakertrans) Provinsi Jambi. Hal ini diakui Kepala Dinas Nakertrans Provinsi Jambi M Fauzi, bahwa pihak managemen Novita Hotel Akan dipanggil hari ini.

“Kita panggil Kamis hari ini. Pihak managemen Novita Hotel akan kita BAP (berita acara pemeriksaan). Akan kita tanya terkait sistem K3, kesehatan dan keselamatan kerja yang ada di managemen Novita,” katanya, Kamis (12/4/2018).

Pasalnya, diduga managemen pihak Novita Hotel tidak sesuai dengan tujuan K3, yakni memelihara kesehatan dan keselamatan lingkungan kerja.

“Kita akan tanyakan sistem managemen hotel dan membicarakan hubungan keterkaitan industrial dengan buruh yang bekerja di Novita,” tutur Fauzi.

Dari hasil BAP tersebut akan diputuskan opsi apa yang tepat disanksikan kepada pihak managemen Novita. “Begitu juga dengan karyawan mereka, apakah akan di rumahkan atau ada opsi lain,” tegas Fauzi.

Bila hasil penyelidikannya, petugas menemukan pihak managemen Novita Hotel menyalahi aturan yang berlaku bisa mendapatkan sanksi tegas.

“Bila aturan yang dilanggar K3 fatal, akan kita tindak tegas. Sanksi tegasnya dicabut izinnya. Dengan demikian tidak akan kita rekomendasikan untuk mendapatkan asuransi,” tegas Fauzi.

Seperti diketahui, pacamusibah kebakaran yang meluluhlantakkan Novita Hotel, Senin lalu, penyelidikan sebab musabab terjadinya kebakaran masih berlangsung.

Tidak hanya dari kepolisian, tapi dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Provinsi Jambi ikut melakukan penyelidikan.

Dari informasi sementara yang diperoleh pihak Disnakertrans Provinsi Jambi, saat terjadi kebakaran ada dugaan tidak adanya bunyi alarm pada musibah kebakaran lalu.

Saat ini, kondisi Novita Hotel masih terus diselidiki petugas untuk mencari penyebab utama kebakaran. Garis polisi masih dipasang sepanjang jalan masuk ke salah satu hotel tertua di Kota Jambi ini. (azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *