Zumi Zola Resmi Diberhentikan Dari Gubernur Jambi

JAMBI I Kabardaerah.com – Akhirnya Surat Keputusan (SK) pemberhentian Gubernur Jambi nonaktif Zumi Zola, hari ini sudah ditandatangani Presiden RI Joko Widodo.
Informasi ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, M Dianto kepada sejumlah media. Menurutnya, informasi tersebut didapatnya dari Kepala Biro Pemerintahan, Rahmad Hidayat bahwa surat pemberhentian Zola sudah ditanda tangani.
“Jadi kemarin sore, pak Rahmad meminta izin kepada saya untuk ke Jakarta dengan salah seorang Kepala bagiannya, karena surat pemberhentian pak Zola sudah ditandangani presiden.” ujarnya, Jumat (18/1/2019).
Dianto juga menyampaiakan, Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah direncanakan akan menghadap ke Sekretariat Negara untuk mengambil SK tersebut. Itu artinya, Gubernur non aktif Zomi Zola secara tidak langsung, sudah resmi diberhentikan.
Keterangan ini juga dibenarkan Karo Humas dan Protokol Provinsi Jambi, Johansyah, bahwa Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah beserta dengan Asisten lll akan menghadap ke Sekretariat Negara, untuk mengambil SK-nya.
Menurutnya, nantinya kepres tersebut disampaikan ke pihak Pemprov Jambi untuk diteruskan ke DPRD Provinsi Jambi. “Rencananya pihak Pemprov Jambi akan mengusulkan ke pihak DPRD Provinsi Jambi hari Senin depan untuk mengagendakan pemberhentian Zumi Zola dari Gubernur Jambi,” katanya.
Setelah itu pihak DPRD baru akan melakukan rapat paripurna untuk pemberhentian Zumi Zola sebagai Gubernur Jambi. “Kami berharap agar proses pemberhentian Zola bisa secepatnya pada Minggu depan,” ujar Johansyah.
Dia menambahkan, dalam rapat paripurna tersebut akan ada tiga agenda, yakni pemberhentian Zumi Zola dari Gubernur Jambi, pengangkatan Plt Gubernur Jambi Fachrori Umar menjadi Gubernur Jambi definitif serta pemberhentian Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar.
“Kami berharap Gubernur Jambi definitif dapat turut dilantik bersama dengan dua gubernur lainnya pada 14 Februari 2019 mendatang oleh Presiden RI, yakni Gubernur Riau dan Jawa Timur,” tegas Johansyah.
(azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *