Forum Ponpes Provinsi Jambi Dukung Langkah Kapolda Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2019

JAMBI I Kabardaerah.com — Kapolda Jambi Irjen Pol Drs Muchlis AS MH menerima kunjungan Forum Ponpes Provinsi Jambi di ruang kerja Kapolda Jambi Jumat (15/3/19). Kedatangan Forum Ponpes Provinsi Jambi itu adalah dalam rangka memberikan dukungan dan membantu mensukseskan langkah Polda Jambi menjaga Kondusifitas menjelang Pemilu 2019.

Dalam kunjungan tersebut Kapolda Jambi didampingi oleh Dir Intel Polda Jambi Kombes Pol Drs Lilik Aprianto dan Dir Reskrimum Polda Jambi AKBP M. Edi Faryadi, S.H., S.I.K., M.H, sementara itu perwakilan dari Forum Ponpes Provinsi Jambi diantaranya Syarif Hidayatullah (Pimpinan Ponpes Nurul Iman Jambi), Gus Mahbub, Gus Thorik, Gus Majib, Gus Aziz, Kyai Abdul Jabar, kyai Muslimin Zulfan (Alumni Santri Nurul Iman) dan Imam (Alumni Santri Nurul Iman).

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi SH, Sik saat dikonfirmasi mengatakan kedatangan dari Forum Ponpes Provinsi Jambi itu adalah dalam rangka memberikan dukungan dan membantu mensukseskan langkah Polda Jambi menjaga Kondusifitas menjelang Pemilu 2019.

 

(azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *