Wisudawati Cantik Ini Ternyata Prajurit TNI, Siapa Dia?

SEMARANG I Kabardaerah.com — Wajahnya tampak cantik dengan balutan kerudung warna merah muda. Sementara di kepala terlihat toga warna hitam dengan tali yang menjuntai hingga sedikit menutup muka.

Sesekali mengumbar senyum, hingga kian mengukuhkan perempuan ini tak hanya manis tapi juga ramah. Dia pun tampak sering larut dalam obrolan ketika menyalami rekan-rekannya, terlihat dari gelak tawa mereka.

Perempuan berparas cantik dan anggun itu bukan sekadar wisudawati di Universitas Negeri Semarang (Unnes) yang mampu mendapatkan IPK 3,28. Ternyata, dia juga tercatat sebagai anggota TNI berpangkat Sertu, yang berdinas di Kodam IV, Diponegoro.

Namanya adalah Dini Mitasari. Dia baru saja menyelesaikan studi S1 Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Rekreasi (PJKR), Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Unnes. Anak kedua dari tiga bersaudara ini bercita-cita ingin menjadi seorang atlet sepaktakraw, hingga hari-hari terus dilaluinya dengan giat berlatih.

“Dekat rumah, ada klub sepaktakraw. Selain itu kakak juga pemain sepaktakraw,” ungkapnya kepada awak media, Selasa (19/3/2019).

Segudang prestasi berhasil diraih, di antaranya 1 medali perak PON 2008, 1 medali perunggu Sea Games 2009, 1 medali perunggu Asean Games 2010, 1 perak dan 1 perunggu Sea Games 2011, 1 emas PON 2012, 3 perunggu Sea Games 2013. Prestasinya terus bertambah dengan mengumpulkan 2 perunggu Asean Games 2014, 1 medali perunggu Sea Games 2015, 1 perak PON 2016, 1 medali perak dan 1 perunggu Sea Games 2017, serta 1 perunggu Asean Games 2018.

“Bagi cewek sebenarnya susah, karena biasanya olahraga ini kan lebih banyak cowok. Tapi ya suka saja, smash, salto, kakinya melentang,” tuturnya ramah.

Gadis kelahiran 1993 ini mengaku tertarik menjadi polisi wanita, dan mendaftar pada 2013. Namun, dewi fortuna belum berpihak padanya meski dua kali mencari peruntungan menjadi polwan. Hingga pada 2015, mendaftar TNI di Kodam IV dan berhasil diterima.

Dini merupakan, salah satu wisudawan dari 1.200 peserta yang hari ini mengikuti prosesi wisuda. Wisudawan tersebut terdiri dari 21 doktor, 190 magister, 1.280 sarjana, dan 9 diploma III.

“Saya bangga sebagai rektor mempunyai mahasiswa seperti Dini, ia sangat membanggakan untuk Unnes dan Indonesia,” ucap Rektor Unnes Fathur Rokhman.

(Okezone)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *