Kapolda Jambi Jamin Penerimaan Polisi  Tidak Dipungut Biaya dan Bebas dari KKN

JAMBI I Kabardaerah.com — Kapolda Jambi Irjen Pol Muchlis AS mengajak para orangtua para calon siswa-siswi anggota Polri agar tidak mudah percaya, bahwa masuk polisi harus bayar.

“Saya jamin, masuk polisi tidak dipungut biaya dan bebas dari KKN (korupsi, kolusi dan nepotisme),” tegasnya pada acara pembacaan sumpah dan penandatanganan pakta integritas penerimaan anggota polri terpadu TA 2019 Panda Polda Jambi di kawasan Palmerah lama, Kota Jambi, Minggu (24/3/2019).

Tidak itu saja, Kapolda dengan lantang mengatakan akan memproses hukum bagi yang ketahuan menggunakan uang dalam penerimaan anggota polisi.

“Kalau ada temuan segera lapor. Saya akan proses hukum. Laporkan saja temuan tersebut ke panitia dan akan dijamin identitasnya,” tukas Muchlis.

Disamping itu, dia juga mengingatkan panitia dan pengawas agar bekerja sesuai prosedur yang berlaku.

Nantinya, dari ribuan siswa-siswi yang mendaftar hanya 160 orang yang diterima jadi anggota polisi di Polda Jambi.

(azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *