Pengadaan Pusling-Air Tabir Barat Tidak Diketahui Oleh KPA Dinkes Kabupaten Merangin

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Terkait dengan adanya pengadaan Puskesmas Keliling-Air (Pusling-Air) yang teruntuk daerah terisolir seperti Desa Air Liki, dan Air liki Baru yang terdapat di Kecamatan Tabir Barat, sepertinya menimbulkan permasalahan yang serius, soalnya terkait dengan pengadaan Pusling-Air tersebut yang mengunakan anggaran APBD Kab, Merangin tahun 2020, yang menghabiskan dana kurang lebih sebesar Rp.55 juta rupiah.

Kamis (4/6/2020) Media ini menjumpai dr. Irwan selaku Kuasa Penguna Anggaran (KPA) yang sempat di jumpai diruang kerjanya merasa dilangkahi dan di tingalkan oleh Penetia Pembuat Komitmen (PPK).

Saat media ini mempertanyakan kepada Irwan, yang seharusnya mengetahui pengadaan Pusling-Air tersebut merasa heran dan tidak mengetahui jika pekerjaan pengadaan Pusling-Air tersebut telah selesai dikerjakan oleh pihak ke tiga yang berurusan dengan PPK.

“Saya tidak mengetahui jika pengadaan Pusling-Air tersebut sudah selesai di kerjakan oleh pihak ketiga, dan saat PPK mengajukan pencairan kehadapan saya tidak saya tanda tangani, kenapa tidak dari awal memberi tahu sama saya, dan sekarang imformasinya alat tersebut tidak bisa di pungsikan pula,” ujar Irwan yang merasa kesal.

Sementara Andri selaku Penetia Pembuat Komitmen (PPK), yang sempat dihubungi oleh media ini sekira jam 11.12 tadi mengatakan kalau dirinyan sedang berada di kantor BPJS, dan jika sudah berada di kantor akan menghubungi lagi media ini.

“Saya sekarang lagi di kantor BPJS, nanti siang kalau saya sudah di kantor saya telpon lah ya,” tandasnya. (Helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *