Guna Meminimalisir Pelanggaran, Personil Koramil Dicek Kelengkapan dan Sarana Personil 

JAMBI.KABARDAERAH.COM — Salah satu atensi pimpinan dalam hal ini Komando atas terhadap satuan kewilayahan terutama personil Koramil adalah kedisiplinan.

Disiplin dalam artian yang sangat luas, mulai dari minimnya pelanggaran, penggunaan atribut sesuai dengan Gamad, sarana prasarana yang digunakan, kelengkapanya dan lain-lain.

Untuk meminimalisir pelanggaran oleh personil, Koramil 415-09/Telanaipura, Selasa (1/9/2020) melakukan pengecekan secara detail tentang penggunaan atribut (Gamad), kelengkapan sarana (kendaraan) yang okdigunakan serta kelengkapan kepemilikan surat pribadi dan satuan.

Kegiatan pengecekan tersebut dilakukan secara periodik dengan melibatkan seluruh personil yang ada.

Batituud Koramil 415-09/Telanaipura, Pelda Heriyawan menegaskan bahwa pengecekan personil dan kelengkapan sarana yang digunakan, dilakukan secara terus menerus memperhatikan petunjuk pimpinan sekaligus mempertimbangkan bangsit yang ada.

Dirinya memimpin pelaksanaan pengecekan diawali dengan pelaksanaan apel pagi, dilanjutkan dengan pemeriksaan satu persatu personil yang hadir.

Pengecekan meliputi pemeriksaan rambut, atribut seragam yang dikenakan (Gamad), SIM, KTA, kelengkapan kendaraan yang digunakan dan surat menyurat lainnya.

Karena pengecekan yang dilakukan, bertujuan positif dengan membawa nama satuan sebagai taruhannya, personil Koramil 415-09/Telanaipura mengikuti kegiatan tersebut dengan penuh tanggung jawab dan penuh dengan semangat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *