Kapolda Jambi Kutuk Keras Aksi Pengebom di Gereja Katedral, Makassar

JAMBI.KABARDAERAH COM — Pasca ledakan bom terjadi di Gereja Katedral, Makassar, Minggu (28/3/2021), Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo meminta seluruh jajaran kepolisian beserta instansi terkait dan masyarakat di Provinsi Jambi untuk meningkatkan kewaspadaan.

Hal ini ditegaskan Kapolda Jambi melalui Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto. Menurutnya Kapolda sangat mengutuk keras perbuatan tersebut.

“Perbuatan tersebut adalah terkutuk dan biadab serta kejahatan terhadap kemanusiaan,” tandasnya, Minggu (28/3/2021).

Guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan di Provinsi Jambi, sambungnya, pihaknya akan terus meningkatkan kewaspadaan di tempat peribadatan.

“Jajaran kepolisian, mulai dari Polda Jambi dan seluruh Polres-Polresta meningkatkan kewaspadaan di wilayah masing-masing, khususnya di tempat peribadatan umat kristiani dan juga tempat ibadah umat lainnya,” ujar Mulia.

Disamping itu, dia meminta perlunya peran serta dari tokoh agama, tokoh adat, ormas, tokoh pemuda dan instansi terkait lainnya agar tetap menjaga kondusifitas.

(azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *