JAMBI.KABARDAERAH.COM – Polres Merangin mengandeng Bank BRI Cabang Bangko membagikan bantuan sosial (Bansos) dalam rangka Cooling System bersama suku anak dalam (SAD) untuk keamananan Pemilu tahun 2024
Pemberian bansos ini dilakukan di pemukiman SAD, di Desa Mentawak, Kecamatan Nalo Tantan, Kabupaten Merangin, Selasa (21/11/23)
Kapolres Merangin AKBP Ruri Roberto melalui KasubBag Bin Ops Polres Merangin AKP Al Irsyad Zubaidi menyampaikan ucapan terimaksih kepada Tumenggung yang telah menerima kedatangannya beserta rombongan di perumahan SAD Mentawak
”Permohonan maaf dari Kapolres Merangin, seyogyanya Bapak Kapolres yang hadir dalam kegiatan ini namun terdapat kegiatan dinas yang tidak dapat di tinggalkan, sehingga kami mewakilkan beliau untuk dapat berkumpul, dan bersilaturahmi dengan warga SAD Mentawak,” ucapnya kepada warga SAD
Disamping itu, AKP Al Irsyad juga mengajak warga SAD untuk bersama – sama menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Merangin tetap kondusif menjelang Pemilu 2024
”Bansos ini merupakan bantuan Polres Merangin dan Bank BRI Cabang Bangko untuk Warga Suku Anak Dalam, semoga bantuan ini dapat sedikit mengurangi beban ekonomi warga SAD, dan menghadapi tahun Politik, kiranya warga SAD dapat sama sama menjaga kamtibmas untuk mewujudkan Pemilu yang damai,” harapnya
Sementara itu, Tumenggung Sikar mengucapkan terimakasih kepada bapak Polisi yang mau mampir di Perumahan SAD Mentawak
”Kami sangat bahagia atas bantuan yang di berikan oleh Polres Merangin yang sangat berarti bagi warga SAD Mentawak,” ujarnya
Dalam giat ini, turut dihadiri Kades Mentawak Abu Bakar, Kasubsi Penmas Aiptu Rully, Kasi Keu Aiptu Vitra Widiatmoko, Kasi Kad Dinsos Ajrul Effendi, Perwakilan Bank BRI Cabang Bangko, Kanit I Sat Intelkam Aipda Homan dan Personel Sat Binmas Polres Merangin.(Helmi)