Jadi Petugas Upacara di Istana Merdeka Kapolresta Jambi Wakili Jambi

 

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Upacara pengibaran bendera merah di Istana Negara, pada 17 Agustus lalu telah usai. Tapi ada yang menarik. Di sana terlihat Kapolresta Jambi Kombes Pol Dover Christian, berdiri bersama Kolonel Laut (P) Hariyo Poernomo, yang merupakan komandan upacara HUT RI di Istana Negara.

Seperti diketahui, komandan upacara adalah pejabat yang memimpin seluruh peserta upacara, termasuk memimpin penghormatan kepada inspektur, bendera Negara Kesatuan Republik Indonesia serta melaksanakan aba-aba yang didelegasikan oleh inspektur upacara.

Hal ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi. Kapolresta Jambi kata dia, memang menjadi petugas upacara di Istana Negara.

Dover sendiri mengatakan, dirinya terpilih menjadi komandan upacara pengibaran sang merah putih bersama empat orang lainnya bersama Angkatan Laut dengan cadangan komandan upacara dari Polri.

Kemudian penurunan sang merah putih dari Angkatan Udara dengan cadangan komandan upacara dari Angkatan Darat.

“Saya terpilih menjadi komandan upacara detik-detik proklamasi untuk HUT ke-74 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka mewakili Polri dan saya dari Jambi,” kata dia, Minggu (18/8).

Lanjutnya, ini setelah melalui proses seleksi dari masing-masing Matra TNI dan Polri, yaitu tes kesehatan jasmani, psikotes, wawancara, uji keterampilan baris berbaris, pedang, suara dan penampilan. Dari masing-masing matra tersebut terpilih 4 personel terbaik.

“Pertama saya lulus di delapan orang. Tapi masih harus diseleksi lagi ke tahap selanjutnya, hingga terpilih menjadi empat terbaik dengan seleksi yang sama untuk menentukan yang terbaik,” tambahnya.

Persaingan tak cukup sampai di empat besar. Masing-masing Matra diseleksi lagi ke tingkat berikutnya, di markas Komando Garnisum tetap 1 di Jakarta dengan tes yang sama. Masih terus berjuang, Dover kembali mengikuti seleksi berikutnya di Pusat Pemberdayaan Pemuda dan Olahraga Nasional, Cibubur.

“Iya setelah tes itu lah akhirnya terpilih dan ditunjuk dan ditetapkan untuk menjadi Komandan Upacara dan Cadangan Komandan Upacara Detik Detik Proklamasi Dalam Rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Ke 74 Kemerdekaan Republik Indonesia,” tandasnya.

Meski menjadi komandan cadangan, ke depan Dover Christian akan ditunjuk menjadi Komandan Upacara pada Upacara Kenegaraan lainnya dengan Inspektur Upacara Presiden RI. (Azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *