Fakhrizal – Genius Semakin Populer Tanpa Survei

JAMBI.KABARDAERAH.COM — Fakhrizal dan Genius Umar kian hari semakin dapat perhatian masyarakat Sumatera Barat. Ke dua tokoh ini disebut memiliki kans (peluang) dan fans (penggemar) yang besar di Sumbar. Hal itu diungkapkan salah seorang pengamat dan praktisi media bernama Akmal di poskonya, belum lama ini.

Saat itu, di tengah diskusi tentang politik Sumatera Barat bersama rekan seprofesinya, Akmal terlihat njelimet menyikapi salah satu berita media online nasional, mengenai survei Cagub Sumbar, tarpapar nama Fakhrizal dan Genius Umar belum masuk tiga besar.

Dilansir dari DetikCom, hasil survei Arah Baru Centre (ABC) menunjukkan hanya ada tiga nama yang akan terlibat dalam Pemilihan Gubernur Sumatera Barat (Pilgub Sumbar) 2020. Ketiga nama tersebut ialah Wali Kota Padang Mahyeldi; anggota DPR RI, Mulyadi; dan Wagub Sumbar Nasrul Abit.

Mengetahui hal itu, Akmal pun mencuatkan pendapat berbeda. Dia mengatakan, Fakhrizal – Genius sebelumnya telah menyerahkan syarat dukungan ke KPU Sumbar. “Semestinya, proses penyerahan tersebut sangat kuat menunjukan keseriusan sang kandidat,” ujarnya.

Akmal menjelaskan bahwa politik itu dinamis, bahkan banyak trik intrik yang terjadi sebelum masa pemilihan itu merupakan hal yang tak asing lagi.

“Justru, Fakhrizal – Genius semakin diperhitungkan jika ada yang mengatakan mereka tidak serius, padahal kan sudah mendatangi KPU,” celetuknya.

Faktanya, Genius Umar sebagai Walikota telah berhasil menjadikan Kota Pariaman hebat. Apalagi dalam bidang Pariwisata, sebutnya.

“Misalnya seperti baru baru ini, tentang program Pemko Garap Lauik Piaman (Laut Pariaman) yang merupakan bentuk pengelolaan dan pengembangan kawasan pesisir pantai, pengembangan kawasan pulau, pengembangan konservasi wisata penyu serta Pengembangan ekonomi kerakyatan kelautan,” tutur Akmal dalam forum diskusi tersebut.

Selepas itu, menurut sumber dari pendukung Fakhrizal – Genius membuka Visi Misi, diantaranya ;

1. Meningkatkan kualitas sunber daya manusia dan menjadikan Sumatera Barat sebagai pusat pengembangan ilmu pengetahuan dan pusat pendididkan

2. Mengembangkan peradaban berdasarkan nilai- nilai adat dan agama untuk mewujudkan masyarakat yang berbudaya.

3. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat berbasis pengembangan pariwisata yang terintergritas dengan pertumbuhan ekonomi kerakyatan.

4. Menciptakan keamanan, ketertiba, dan kepastian hukum untuk mendukung investasi.

5. Melakukan reformasi birokrasi untuk membangun pemerintahan yang melayani dan memberi solusi terhadap masalah serts kebutuhan masyarakat.

6. Meningkat daya saing daerah melalui pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan

7. Meningkatkan peran generasi muda berbasis digital dan mengelola kreatifitas yang dinamis

Sejauh ini, media memantau terus partisipasi, interaksi dan tingkat dukungan terhadap Fakhrizal – Genius sebagai tokoh yang diidolakan masyarakat Sumatera Barat.

Penulis (awan/azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *