Unggul Hitung Cepat, Milenial Al Haris- Sani: Kita Kawal Sampai Tuntas!

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Berdasarkan hitungan cepat Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang sudah 100 persen, dimana hasilnya Al Haris-Sani unggul 38,89. Kemudian, Cek Endra-Ratu 36,71 persen dan Fachrori-Syafril 24,40 persen.

Ketua Gerakan Millenial Al-Haris-Abdullah Sani (GEMA) Andi Khatulistiwa menyampaikan rasa syukurnya atas kepercayaan masyarakat Jambi untuk Al Haris-Sani memimpin Provinsi Jambi.

“Alhamdulillah berdasarkan hasil perhitungan cepat LSI Gubernur Millenial kita Wo Haris-Sani unggul dari kandidat lainnya, tentu hasil ini harus kita kawal sampai tuntas, dalam artian hasil ini harus kita kawal hingga nanti pada tahap keputusan KPU,” tegas Andi, Kamis (10/12/2020).

Selain itu juga Andi juga mengungkapkan jika dirinya sudah mengintruksikan kepada seluruh Milenial Al Haris-Sani untuk mengawal hasil kemenagan ini sampai penetapan KPU.

” Kami sudah menghimbau dan sekaligus mengintruksikan kepada seluruh anggota GEMA di seluruh kabupaten/kota untuk mengawal hasil C1 di setiap desa masing-masing,” pungkasnya.

(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *