Gubernur Jambi Berharap Siapa yang Jadi Bupati Merangin 2024, Agar Bisa Mengurus Merangin

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Pada acara peresmian kantor Bupati Merangin Sabtu (24/12/2022) yang lalu Gubernur Jambi Al Haris memberi kata sambutan dan sekaligus memberi arahan kepada undangan yang hadir.

Dalam kesempatan tersebut jelas-jelas Gubernur Jambi Al Haris merasa kecewa dengan banyaknya bangunan yang telah di dirikan semasa dirinya menjabat Bupati Merangin tidak terawat, dan dirinya juga berharap kepada siapa saja yang terpilih menjadi Bupati Merangin pada 2024 agar bisa mengurus semua persoalan yang ada di Merangin.

“Beberapa waktu yang lalu saya pernah melewati gedung GOR dengan menaiki Helikopter, yang terletak di jalur dua depan Kodim, sangat di sayangkan kondisinya pada saat ini tidak terawat, sewaktu saya jadi Bupati saya berusaha semaksimal mungkin untuk membangun dan kesejahteraan masyarakat Merangin, tapi kenyataan merawat saja tidak sanggup, dan bukan hanya GOR saja, masih banyak bangunan yang lain yang sudah ada dan tidak terawat,” ujar Gubernur.

Dan masih menurut Al Haris, dirinya berharap pada tahun 2024 mendatang siapa saja yang menjadi Bupati Merangin agar dapat mengurus Kabupaten Merangin dengan serius dan benar.

“Dan sekali lagi saya berpesan kepada siapa saja yang menjadi Bupati Merangin 2024 mendatang agar dapat mengurus Kabupaten Merangin dengan benar dan baik,’ ujar Gubernur.

Dan begitu pula yang disampaikan oleh Ketua Organisasi Peduli Dareh Sendiri (Pedas) Merangin Helmi, Senin (27/12/22) Menurut nya memang benar apa yang di sampaikan oleh Gubernur Jambi Al Haris sewaktu acara peresmian Kantor Bupati Merangin yang baru, yang bertempat di Ex Koni lama di kelurahan Pematang Kandis.

Menurut pantauan di lapangan banyak sekali bangunan yang di dirikan semasa Bupati Al Haris, yang sudah di bangun dengan mengunakan anggaran yang tidak sedikit namun manfaatnya tidak dibrasakan oleh masyarakat Merangin.

“Memang benar apa yang disampaikan oleh Gubernur Jambi, banyak bangunan yang sudah di dirikan sampai saat ini terbengkalai dan tidak ada manfaatnya bagi masyarakat Merangin, seperti Gedung Olahraga (GOR), bangunan KONI, itu hanya sebagian kecil bangunan yang terpantau dan masih banyak lagi yang lain,” tandasnya.

(helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *