Sidak Bersama Komisi III, Rocky Chandra Naik Pitam

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Temukan banyak kejanggalan dalam pekerjaan pembangunan gedung baru DPRD Provinsi Jambi saat melakukan infeksi mendadak (sidak) pada Senin (30/12/2019) kemarin, langsung membuat Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Rocky Chandra bersama beberapa Ketua Komisi III Fauzi Ansori naik pitam.

Pasalnya pembangunan gedung baru senilai Rp 4,3 Miliar dari APBD Provinsi Jambi 2019 yang dikerjakan oleh PT RH Mandiri tersebut masih banyak ditemukan baik kondisi fisik bangunan yang rusak hingga perlengkapan fasilitas ruangan yang dinilai Dewan dikerjakan asal jadi.

“Banyak sekali kami menemukan kejanggalan disini, diantaranya kondisi kran air, toilet bocor, dinding gedung retak, wallpaper dinding asal pasang, plafon toilet bocor, keramik retak, lemari tidak simetris dan pada sudut kamar mandi tidak bersisi,” ungkap Rocky.

“Kami juga bagian dari pengawasan, semua ruangan tidak ada yang ditemukan sempurna pembangunannya. Karena gedung ini uang rakyat, aplikasi pemakaiannya pun harus untuk kepentingan rakyat,” tambahnya.

Hasil temuan sidak Dewan tersebut, Rocky menegaskan kepada pihak rekanan (Kontraktor) untuk bisa menindaklanjutinya secepat mungkin.”Kita kasih waktu 2X24 jam sebelum diresmikan. Tak sampai disini saja, kita besok akan ada pertemuan dengan Kadis PUPR, kita panggil kontraktornya juga,” bebernya.

Nantinya, kata Rocky, gedung baru dewan eks Kantor Pertanian Provinsi Jambi tersebut akan difungsikan untuk ruangan Fraksi. Sedangkan lantai duanya untuk ruang rapat Banggar dan pertemuan dengan OPD.

 

(andi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *