Karo Ops Polda Jambi Pimpin Apel Gabungan

JAMBI.KABARDAERAH.COM — Gugus Tugas Covid 19 Provinsi Jambi menggelar Apel Gabungan di Mapolda Jambi, Apel malam tersebut dipimpin oleh Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol Imam Setiawan Sik, Sabtu (20/6/2020).

Dalam apel Gabungan tersebut diikuti oleh personel Polda Jambi sebanyak 104 pers, TNI 30 Pers, BPBD 20 Pers, Satpol PP 25 Pers, Dinkes 15 Pers dan Satbrimob (Dapur Umum) sebanyak 30 pers.

Karo Ops Polda Jambi dalam arahannya mengatakan bahwa Provinsi Jambi tidak menerapkan PSBB namun diberlakukan Jam Malam guna mendukung kebijakan pemerintah untuk pemberlakuan New Normal dengan SOP Protokol Kesehatan.

“Sehingga bisa dilakukan pendisiplinan di masyarakat berupa himbauan dan sosialisasi serta membantu pelaksanaan Peraturan Wali Kota Jambi di lapangan dimana telah dibukanya tempat-tempat perekonomian/Mall dengan syarat harus menerapkan Protokol Kesehatan didalamnya, ” Ujarnya.

Selanjutnya, Karo Ops menambahkan dalam menegakkan protokol Kesehatan harus tetap memperhatikan etika dalam melaksanakan tugas dan itu harus dikedepankan

Usai pengarahan kegiatan dilanjutkan dengan pembagian makan malam yang telah disiapkan dari Dapur Umum Satbrimobda Jambi & snack untuk personel yang melaksanakan kegiatan patroli penegakkan Protokol Kesehatan dan rapid test di tiga lokasi di Kota Jambi.

Di tugu juang dan sekitarnya petugas Satpol PP yang didampingi TNI Polri melakukan patroli jalan kaki untuk menerapkan protokol Kesehatan kepada warga dan mengajak warga untuk cek Kesehatan dengant rapid test.

Kemudian petugas Dinkes Provinsi Jambi menerima warga yang ingin di rapid test di Taman Jomblo.

Dari hasil rapid test didapat hasilnya 30 orang non reaktif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *