Atasi Banjir, Babinsa Koramil 09/Tp Ajak Warga Goro Bersihkan Lingkungan

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Gotong royong menjadi ciri, kepribadian dan karakter dari masyarakat Indonesia. Perilaku gotong royong dapat menyelesaikan pekerjaan, sehingga hasilnya dapat dinikmati secara bersama-sama.

Komitmen dan langkah kongkrit Koramil 0415-09/Telanaipura untuk menjalankan Pembinaan teritorial (binter), dalam mendorong masyarakat untuk bergotong royong dan menjaga kebersihan lingkungan terus dilakukan.

Sertu Erizal, Babinsa Koramil 09/Telanaipura memanfaatkan waktu libur kerja untuk berkiprah di wilayah binaan, mengajak dan mendorong warga untuk melakukan gotong royong di Jl. Sri Rezeki RT. 17 Kel. Beliung Kec. Alam Barajo kota Jambi, Minggu (13/3/2022).

Hal ini dilakukan sebagai tanggung jawab moral dan tugas pembinaan yang harus ditempuhnya, sehubungan dengan kemungkinan banjir yang terjadi dipemukiman akibat hujan yang masih mengguyur dengan intensitas tinggi.

Tanpa ragu dan canggung, Erizal mengayunkan tangannya untuk membersihkan sumbatan aliran air, sebagai penyebab meluapnya air dan banjir.

“Kebersihan lingkungan harus terus diciptakan, aliran air juga harus terus diperlancar, jangan sampai ada genangan dan sumbatan aliran air, sehingga kemungkinan banjir dipemukiman dapat diatasi dengan baik.” jelas Erizal.

Keikhlasan berpartisipasi, kesadaran dan kebersamaan sebagai salah satu pendorong gotong royong sangat diperlukan.

“Ucapan terimakasih terus dilontarkan oleh Erizal atas peran dan partisipasi warga masyarakat dalam keikutsertaannya menyelenggarakan gotong royong kali ini. Semoga kegiatan ini tidak hanya sebagai kegiatan temporer saja, melainkan tumbuhnya kesadaran dan peduli lingkungan harus bisa terus digalakkan untuk meminimalisir risiko dan dampak akibat kerusakan lingkungan, harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *