Puluhan Warga SAD datangi PT SGN pertanyakan Limbah B3, dan Tuntut Hak-hak Mereka

 

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Terkait dengan pemberitaan yang telah di terbitkan sebelumnya, terkait limbah beracun yang di duga bersumber dari PT Sumber Guna Nabati (SGN).

Seperti yang di sampaikan oleh Bernas salah seorang warga setempat yang merasa dirinya beserta warga yang lain telah di tipu oleh pihak PT SGN selama 5 tahun yang lalu. Warga beramai-ramai mendatangin PT SGN Sabtu (12/10/2019), mempertanyakan hak-hak mereka yang telah di ingkari oleh pihak PT.

“Semenjak lima tahun yang lalu kami selaku di tipu oleh pihak PT, selalu berjanji dan tidak pernah tepati janji apa yang telah di ucapkan oleh pihak petusahaan tersebut,” ujarnya.

Dan masih menurut Bernas, bukan hanya masalah ingkar janji dari pihak PT saja akan tetapi ada juga permaslahan yang terbaru, yang seharusnya pihak Perusahaan harus bertanggungjawab terhadap lingkungan sekitar.

“Sekarag kalau mau kami pergi dari sini tutup dulu limbah PT yang ngalir ke tempat pemandian kami, yang dulu itu tempat pemandian kami sekarang sudah tidak bisa lagi di mamfaatkan lagi, jangankan untuk di manfaatkan sebagai untuk kebutuhan makan/minun, untuk mandi saja tidak berani kami, karena ikan sudah pada mati semenjak limbah PT yang di alirkan oleh pihak perusahaan ke sungai yang kami pergunakan sebelum adanya ,perusahaan ini,” Bernas salah seorang warga setampat yang di jumpai di gerbang PT SGN.

Sampai berita ini di turunkan pihak PT SGN berum bisa di konfirmasikan. (Helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *