Pasiter Kodim 0415/Batanghari: Secara Umum Program TMMD Berhasil 100 Persen

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Dengan menggunakan sepeda motor, Pasiter Kodim 0415/Batanghari, Mayor Beni Inf tinjau jalan program TMMD ke 110 Kodim0415/Batanghari di Desa Mekarjaya dan Desa Sungaiterap, Sabtu (3/4/2021) kemarin.

“Kemarin kami meninjau jalan program TMMD ke 110 Kodim 0415/Batanghari tahun anggaran 2021, secara umum hasil yang dikejakan 100 persen berhasil,” terangnya, Senin (5/4/2021).

Dijelaskan Pasiter Kodim 0415/Batanghari, Mayor Inf Beni, dimulai dari titik nol Desa Sungaiterap hingga ke jembatan titik 4 sudah bisa dilalui dengan sepeda motor, bahkan mobil pun sudah bisa dilalui.

Namun, karena 400 meter berlahan gambut di Desa Sungaiterap, sehingga agak sulit untuk ditempu.

“Sedangkan untuk desa mekarjaya, itu 100 persen juga telah selesai. Jalan tersebut sudah banyak warga yang melintas,”ungkapnya.

Lanjut, kata Mayor Inf Beni, program TMMD ke 110 Kodim 0415/Batanghari dalam membangun jalan penghubung dua desa di Desa Mekarjaya dan Desa Sungaiterap sangat berhasil.

“Program TMMD ke 110 Kodim 0415/Batanghari sangat berhasil. Baru 2 hari selesai sudah banyak warga yang melintas,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *