Pembukaan MTQ Tingkat Desa Sukses Dilaksanakan, Antusias Masyarakat Desa Gelanggang Luar Biasa

JAMBI.KABARDAERAH.COM – Pemerintah Desa Gelanggang menggelar Lomba MTQ Tingkat Desa Tahun 2023, Acara tersebut dibuka pada tanggal 14 Oktober 2023 di Desa Gelanggang.

 

 

 

Lomba MTQ tingkat Desa yang diperlombakan terdiri dari 24 cabang. Dalam perlombaan tersebut diikuti sebanyak 300 orang peserta, acara pembukaan MTQ tingkat Desa tersebut mendapat antusias yang tinggi dari para peserta dan juga Masyarakat setempat yang mengikuti acara pembukaan tersebut.

 

 

 

Pembukaan MTQ tingkat Desa Gelanggang yang ke 10 di buka langsung oleh Camat Sungai Manau Afrizal, S.IP, M.Si dan di hadiri oleh, Kapolsek Sungai Manau, KUA, anggota DPRD Kabupaten Merangin Syafrudin Can, beserta unsur forkopimcam Kecamatan Sungai Manau dan tokoh Agama, tokoh Adat, tokoh Masyarakat dan seluruh Masyarakat Desa Gelanggang yang di ikuti lebih kurang 300 peserta, dengan cabang lomba sebanyak 24 cabang.

 

 

 

Dalam acara pembukaan tersebut, sekalian penyerahan bantuan peralatan olahraga dari Gubernur Jambi yang di serahkan langsung oleh kepala Desa Gelanggang Agus Hapkandri. 

 

 

 

“Peralatan olahraga ini adalah bantuan dari Gubernur Jambi, untuk menunjang generasi muda agar tidak terpengaruh dengan tindakan-tindakan yang tidak kita inginkan, maka kesibukan kaula muda harus ada dan terarah,” ujar Agus.

 

 

 

Masih menurut Kepala Desa Gelanggang,”Musabaqah ini setiap tahun dilaksanakan untuk meningkatkan pengamalan dan memahami al quran, semakin kita mendalami al quran semakin kita yakin dengan al quran, al quran mengandung nilai-nilai keimanan, kita jadikan al quran sebagai rujukan karakter dalam menghadapi segala ujian, namun jangan lupa kita meminta kepada Allah agar masyarakat Desa Gelanggang bisa menjadi insan lebih baik untuk kedepannya,” ujar Agus Kepala Desa Gelanggan.

 

 

 

Sementara Camat Sungai Manau Afrizal  menambahkan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam terhadap Alquran, keinginan anak-anak untuk membaca Alquran bagaimana anak kita melaksanakan kehidupan sehari-hari berdasarkan Alquran tentunya tidak terlepas asuhan dan bimbingan kita sebagai orang tua.

 

 

“Sebelum anak berangkat dari lingkungan rumah tangga ke masyarakat anak lebih banyak diwarnai oleh pola kehidupan rumah tangganya masing-masing ketika rumah tangga bisa memberikan nilai yang positif kepada anak-anak tentunya anak tersebut akan memberi nilai positif di masyarakat,
ketika semua bernilai positif, maka masyarkat juga prilaku positif,” tandasnya.(Helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *