TNI  

Dukung Program Pemerintah Dalam Pelayanan Kesehatan, Babinsa Hadiri Sosialisasi JKN-KIS BPJS

JAMBI.KABARDAERAH.COM — Bertempat di ruang kelas SDN 139 Kelurahan Tambak sari Kecamatan Jambi Selatan, dilaksanakan sosialisasi KIS BPJS Kesehatan.

Hadir pada kesempatan tersebut diantaranya kepala kantor Bpjs Cabang kota Jambi, Lurah, Bktm , Babinsa dan masyarakat kelurahan Tambak sari.

Pada kesempatan tersebut Lurah berpesan agar program sosialisasi Bpjs ini benar-benar dapat terlaksana, sehingga perlu peran serta masyarakat.

Sementara itu Babinsa Sertu Ujang S menyikapi kegiatan tersebut menyatakan, bahwa gerakan seperti ini sangat baik dan patut kita dukung bersama.

Disini peran Babinsa dalam mensosialisasikan lebih luas kepada masyarakat tentunya merupakan peran yang diharapkan sehingga mampu meningkatkan kesehatan masyarakat, jelas Babinsa.

Tentunya akan sangat membantu dengan diadakannya sosialisasi Bpjs kesehatan ini guna mempermudah dan mendapat pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkan , jelas Babinsa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *