Daryati Uteng: Motivasi Moeldoko Sebagai Etos Kerja Petani Agar Lebih Baik Lagi

JAMBI I Kabardaerah.com — Anggota DPD RI, Hj Daryati Uteng SE, MM menilai motivasi yang dilakukan Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Jenderal TNI (Purn) Moeldoko sungguh luar biasa.

Bagaimana tidak, petani jagung yang ada di Rantaurasau, Kabupaten Tanjungjabung Timur, Jambi diajak untuk menjadi sukses.

“Anak petani harus lebih sukses dari orang tuanya. Bila orangutanya petani, anaknya harus jadi jenderal, dokter atau lainnya,” tegas Daryati saat menghadiri panen raya jagung tekhnologi budidaya jenuh air di lahan rawa pasang surut dan pencanangan benih unggul M70D dan M400 di Desa Karya Bakti, Rantaurasau, Kabupaten Tanjungjabung Timur, Jambi, Kamis (1/11/2018).

Dia mengimbau, agar para petani hidupnya jangan stagnan atau tidak berkembang. “Jadikan motivasi Pak Moeldoko sebagai etos kerja yang positif,” ujar Daryati.

Menurutnya, masyarakat di Kabupaten Tanjab Timur ini sangat antusias dibandingkan daerah lainnya di Jambi. “Mereka lebih komunikatif dalam meningkatkan taraf hidup melalui bertani,” katanya.

Daryati juga berharap, perekonomian petani di Kabupaten Tanjab Timur, kedepannya bisa membuat keluarga lebih baik lagi.

Sebelumnya, dalam sambutannya Ketua Umum HKTI Jenderal TNI (Purn) Moeldoko memberikan motivasi kepada para petani di Desa Karyabakti, Rantaurasau, Kabupaten Tanjab Timur. “Kalian anak petani harus lebih hebat dari ayahnya yang petani,” tandasnya. (azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *